You need to enable javaScript to run this app.

IT Club MTsN 17 Jakarta Resmi Dibentuk, Siap Cetak Generasi Melek Teknologi!

  • Selasa, 29 Juli 2025
  • Administrator
  • 0 komentar
IT Club MTsN 17 Jakarta Resmi Dibentuk, Siap Cetak Generasi Melek Teknologi!

Humas MTsN 17 Jakarta -- Resmi meluncurkan IT Club sebagai wadah pengembangan minat dan bakat siswa dalam bidang teknologi informasi (29/7). Kegiatan perdana dilaksanakan di Labkom (Laboratorium Komputer) pada pukul 14.10 WIB, sepulang sekolah, dengan antusiasme tinggi dari para siswa kelas 8 dan 9.

IT Club ini dibentuk untuk mengenalkan serta melatih siswa dalam berbagai bidang teknologi seperti:

  • AI (Kecerdasan Buatan)

  • Animasi & Konten Kreator

  • Desain Website

  • Keamanan Informasi & Data

  • Coding & Game Edukatif

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah menciptakan siswa yang tidak hanya pengguna teknologi, tetapi juga creator yang bertanggung jawab dan inovatif.

Kepala Madrasah, Nur Azijah memberikan apresiasi tinggi atas inisiatif pembentukan klub ini:

“Saya sangat bangga dan mendukung penuh terbentuknya IT Club di MTsN 17 Jakarta. Ini adalah langkah nyata madrasah dalam menjawab tantangan era digital. Semoga para siswa dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk berkembang, berkarya, dan menjadi bagian dari generasi Islami yang cakap teknologi.”

Pembina IT Club, Muhamad Yusuf, S.Kom, menambahkan bahwa kegiatan klub akan berlangsung secara rutin setiap minggu sekali dengan metode pembelajaran kreatif, praktik langsung, dan proyek kolaboratif.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Hj. Nur Azijah, M.Pd

- Kepala Sekolah -

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Ahlan wa Sahlan di Website Kami MTsN 17 Jakarta Sekolah Sehat, Sekolah para Juara Pendidikan adalah...

Berlangganan
Banner